Lahir di Gombong, sebuah kota kecil di Kedu, Jawa Tengah, pendidikan SD I di Gombong, SMP II Jogjakarta, SMA IVA/C Malang. Masuk Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada pada 1960. Masuk TNI AL sebagai militer sukarela pada 1965. Mengikuti program S2 di US Naval Postgraduate School, Monterey,CA. pada 1982. Pensiun dari TNI AL pada usia 55 thn di 1996. Eddy pernah dinas di Yayasan Sosial Bhumyamca TNI AL selama 12 tahun, sebagai manager keuangan. Sekarang tinggal di Jakarta Selatan. Nikah dan mempunyai 4 orang anak.